Selasa, 08 September 2015

Grizzolicious | Giveaway yang Engga Murahan

Kuliner Malang itu memang gak ada matinya. Cafe-cafe yang ada di sini tumbuh terus. Yang satu mulai sepi pengunjung, hadir satu lagi lainnya. Begitu terus. Sampai-sampai di tempat yang nyempil pun ada cafe juga.

Grizzolicious ini salah satunya yang terletak di Jalan Bunga Coklat.

Biasanya kalau lewat di jalan itu, ketemunya sama Momochi. Tapi eh lama-lama, ada sesuatu yang baru berdiri di samping kedai mochi es krim itu. Yaitu si Grizzolicious ini. Beberapa kali lewat tapi cuma bisa bertanya-tanya sendiri sama teman, 'itu apa yah?'. Setelah coba kepo instagramnya, info yang didapat hanya tempat makan itu menyediakan varian pancake. Namun karena masih sepi pengunjung akhirnya gak tertarik deh buat ke sana.

Tapi beberapa waktu kemudian, account instagram Grizzolicious mengadakan sayembara dengan hadiah berupa menu-menu yang akan saya review ini. Sayembaranya pun cukup mudah, hanya dengan merepost post mereka dan mendapatkan 70 likes, maka menu-menu tadi dapat berpindah ke dalam perut kita dengan gratis. Okay. Saya mencobanya dan saya pun berhasil. Tapi hadiahnya baru saya ambil setelah hampir satu bulan kemudian :D



Grizzolicious - Fried Oreo
Grizzolicious - Fried Oreo

Fried Oreo
Berdua dengan teman saya menuju ke Grizzolicious ini. Sebelumnya saya sudah melihat review orang-orang tentang hadiah giveawaynya, dan ada yang bilang bahwa menunya bikin kenyang binggo. Untuk itu saya mengajak teman. Setelah konfirmasi ke masnya, duduk manislah kami menunggu pesanan datang. Tapi saya menambahkan fried oreo ke dalam pesanan. Penasaran ajah, apa rasanya bakal sama kayak yang pernah saya bikin dulu.

Eh ternyata dari penampilan ajah udah beda. Seporsinya ada empat biji kalau engga salah. Digorengnya dengan tepung garing gitu, kayak digambar. Kayak tepungnya pisang kipas. Lalu diberi topping caramel sedikit dan keju yang juga sedikit. Oh ya, sedikit remukan oreo juga. Hehe. Dari segi rasa sendiri saya suka, soalnya ada garing-garingnya. Biskuit oreonya pun gak basah sama minyaknya saat menggoreng, jadi masih ada rasa originalnya.


Grizzols dan Black Oreo


Grizzolicious - Risoles
Grizzolicious - Grizzols

Grizzolicious - Oreo Milkshake
Grizzolicious - Black Oreo
Menu yang kedua hadir adalah grizzols yaitu risoles. Risolesnya cukup gede, engga persegi kayak yang biasa dijual-jual itu. Isiannya ada mayo, sosis, sama keju kalau engga salah. Di atasnya pun ditaburi kremesan. Tapi kremesnya malah gak kemakan. Nah untuk minumnya dikasi milkshake oreo. Kayak di gambar. Dan rasanya juga yaa kayak oreo :D

Sunny Sandwich
Grizzolicious - Sunny Sandwich


Giveaway yang diadakan Grizzolicious adalah untuk memperkenalkan menu barunya ini. Jadi otomatis sandwich ini masuk ke dalam hadiahnya. Lah tapi waktu ke sana, si sandwichnya ini datang paling terakhir. Sampai risolesnya udah abis dan mulai kenyang. Sempat curiga juga, jangan-jangan karena kami datangnya telat gini jadi engga dapet sandwich lagi. Eh tapi muncul juga deh :D

Kuning telurnya yang setengah mateng itu menggoda. Buat sebagian orang sih bikin eneg, tapi kalau saya suka-suka aja. Di dalamnya pun ditambahi dengan isian telur lagi. Duuhh... dobel telur. Otomatis bikin jadi kenyang banget. Sampai saya gak kuat lagi ngehabisinnya. Huuufft.

Cukup tercengang juga sama kafe ini. Soalnya dengan giveaway yang semudah itu, hadiahnya sebanyak ini (kecuali oreo goreng). Dan harganya pun engga murah. Pikiran saya kan bakal dikasi menu dengan harga murah. Ternyata engga.

Well, bisalah balik ke sini lagi dengan uang sendiri, ataupun ditraktir :D

daftar harga dan menu grizzolicious

daftar harga dan menu grizzolicious
Grizzolicious - Daftar Harga dan Menu

ruangan grizzolicious

0 komentar:

Posting Komentar